Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online

Kartu kredit BCA adalah layanan kartu kredit yang paling dikenal. Anda dapat menghemat waktu dengan mengetahui cara daftar kartu kredit BCA secara online.

Membuat kartu kredit BCA akan semakin mudah jika dilakukan secara online tanpa harus ribet antre di kantor cabang Bank BCA. Anda dapat melakukan pendaftaran melalui laptop ataupun ponsel.

Pertama-tama Anda akan mempelajari cara daftar kartu kredit BCA secara online yang akan mempermudah Anda dalam mendaftar kartu kredit. Yang kedua Anda akan mendapatkankan informasi mengenai biaya kartu kredit BCA yang akan dikeluarkan.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Pinterpoin

Syarat dan Ketentuan Dokumen Pengajuan Kartu Kredit

Saat mengajukan kartu kredit BCA usia Anda harus sudah mencapai 21 tahun dan mempunyai pendapatan minimal 3 juta per bulan. Anda juga harus menyertakan fotokopi KTP dan Fotokopi KITAS jika Anda bukan WNI. Anda juga harus melampirkan fotokopi rekening tiga bulan terakhir.

Anda juga harus melampirkan tanda penghasilan atau surat izin praktek. Penjelasan lengkap mengenai dokumen dan persyaratan bisa dilihat pada tabel di bawah ini.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online

Pertama, Anda bisa mengunjungi website kartu kredit BCA disini. Pilihlah kartu kredit yang Anda inginkan kemudian klik “Selengkapnya” untuk mendapatkan informasi mengenai kentungan dari kartu kredit yang Anda pilih. Klik tombol “Apply Now” pada kartu kredit BCA yang Anda inginkan.

Jika masih bingung dalam memilih kartu yang sesuai dengan kebutuhan, Anda dapat klik disini untuk mendapatkan saran mengenai jenis kartu kredit apa yang paling sesuai dengan Anda. Kemudian pilih formulir pengajuan “Layanan Aplikasi Online”. Isilah form sesuai dengan keadaanmu agar pihak BCA dapat memberikan rekomendasi kartu kredit yang paling sesuai. Setelah semua form terisi, klik “Lihat Rekomendasi Kartu”.

Selanjutnya klik “Pilih” pada kartu kredit yang telah direkomendasikan oleh pihak BCA, Anda dapat memilih lebih dari satu kartu kredit, kemudian klik “Lanjutkan”. Isi pertanyaan yang diajukan, jika Anda sudah memiliki rekening BCA Anda dapat isi nomor rekening atau bisa pilih “Lewati”.

Tahap pertama dalam mengisi Aplikasi Kartu Kredit BCA adalah isi data diri di website BCA, lalu klik “Lanjut”. Tahap kedua adalah mengisi Aplikasi Tambahan, setelah semua terisi secara lengkap lalu klik “Lanjut”.

Tahap ketiga adalah Verifikasi & Submit, isilah form kemudian klik “Lanjut”. Tahap keempat Data Pelengkap & Cetak Surat Konfirmasi, isilah secara lengkap kemudian Anda dapat mencetak Surat Konfirmasi untuk diproses pada kantor cabang Bank BCA terdekat.

Biaya Kartu Kredit BCA

Anda harus cermat untuk menentukan jenis kartu kredit BCA yang paling cocok untuk kebutuhan Anda. Salah satu caranyanya adalah dengan mengetahui berapa biaya kartu kredit bca yang akan dikeluarkan.

BCA Visa

Biaya tahunan untuk BCA Visa adalah Rp. 125.000 untuk jenis kartu reguler dan gold/batman serta Rp.450.000 untuk jenis kartu platinum. Agar lebih jelas berikut adalah tabel rincian biaya untuk BCA Visa.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

BCA Mastercard

Biaya tahunan untuk BCA Mastercard adalah Rp. 125.000 untuk jenis kartu reguler, gold, Matahari serta Rp.450.000 untuk jenis kartu platinum. Berikut adalah Tabel biaya untuk BCA Mastercard.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

BCA Card

Biaya tahunan untuk BCA Card adalah Rp. 125.000 untuk jenis kartu reguler, gold, everyday, indomaret serta Rp.250.000 untuk jenis kartu platinum. Di bawah ini Anda dapat mengetahui biaya yang Anda keluarkan jika memiliki BCA Card.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

BCA Smartcash

Biaya tahunan untuk BCA Smartcash adalah Rp. 250.000-Rp. 500.000. Agar Anda dapat memiliki gambaran tentang biaya yang akan dikeluarkan secara jelas jika Anda memiliki BCA Smartcash, Anda dapet menyimak tabel di bawah ini.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

BCA Visa Corporate

Biaya tahunan untuk BCA Visa Corporate adalah Rp. 250.000. Di bawah ini adalah tabel biaya yang akan Anda keluarkan jika Anda memiliki BCA Visa Corporate sebagai bahan pertimbangan untuk Anda.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

BCA Singapore Airlines, KrisFlyer Signature, Infinite & PPS Club Infinite

Biaya tahunan untuk BCA Visa Singapore Airlines untuk jenis kartu KrisFlyer Signature adalah Rp. 500.000, kartu, Biaya untuk jenis kartu Krisflyer Infinite Rp.750.000, dan Biaya untuk jenis kartu PPS Club Infinite Rp. 1.000.000. Agar lebih jelas, Anda pun bisa melihat rincian biaya apabila Anda memiliki BCA Visa Singapore Airlines di bawah ini.

Anda bisa mengetahui informasi mengenai syarat dan ketentuan kartu kredit Singapore Airlines Visa Card di halaman khusus pada website BCA.

Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Sumber Gambar: Website BCA

Fitur Kartu Kredit Singapore Airlines, KrisFlyer Signature, Infinite & PPS Club Infinite

Kini Anda bisa mengetahui berapa poin Mileage yang diperoleh dari transaksi yang digunakan. Manfaatkanlah fitur kalkulator Mileage yang tersedia. Anda bisa menikmati reward yang merupakan fitur kartu kredit BCA jenis Singapore Airlines, KrisFlyer Signature, Infinite & PPS Club Infinite. Reward bisa ditukar dengan hadiah.

Anda bisa merasakan kemudahan fitur layanan online yang cepat. Proses pengajuan kartu kredit bisa dilakukan secara online sehingga lebih menghemat waktu.

Manfaat Kartu Kredit Singapore Airlines, KrisFlyer Signature, Infinite & PPS Club Infinite

Kartu kredit ini memiliki manfaat yaitu berupa cicilan 0% untuk transaksi berbelanja. Anda juga akan memperoleh penawaran spesial dari kartu kredit ini.

Sebagai pemegang kartu kredit, Anda juga bisa mendapat bonus yang diberikan setiap bulannya. Ada juga manfaat bonus khusus bagi yang pertama kali bergabung.

Informasi Kartu Kredit BCA

Informasi lebih lanjut mengenai kartu kredit BCA, Anda dapat menghubungi Kantor Pusat BCA di Menara BCA, Grand Indonesia. Jl. MH Thamrin No. 1, Jakarta 10310. Anda juga bisa menanyakan ke telepon: (021) 235 88000, Fax: (021) 235 88300, atau dapat menghubungi Halo BCA 1500888.

Kesimpulan

Nah, demikian penjelasan mengenai cara daftar kartu kredit BCA secara online dan juga biaya kartu kredit BCA sehingga Anda dapat menentukan kartu kredit BCA mana yang paling sesuai untuk Anda.

Untuk memiliki kartu kredit BCA Anda harus memahami terlebih dahulu persyaratannya. Pengajuannya bisa dilakukan dengan cara online.

Catatan: Terdapat risiko yang didapatkan saat mengajukan dan menggunakan produk kartu kredit. Pastikan Anda membaca halaman syarat dan ketentuan bank sebelum menyetujui apa pun.



Untuk Melihat Harga / Spesifikasinya Klik Link Ini Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online
Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online Kartu kredit BCA adalah layanan kartu kredit yang paling dikenal. Anda dapat menghemat waktu dengan mengetahui cara daftar kartu kredit BCA... Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online

0 Response to "Cara Daftar Kartu Kredit BCA Secara Online"

Post a Comment