Spesifikasi dan Harga Apple iPhone XS Max Juli 2019

Harga iPhone XS Max – Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, diawal tahun 2019 ini pun banyak sekali vendor smartphone ternama kembali mengenalkan produk terbarunya. Tak terkecuali Apple Smartphone, tepat ditanggal 13 Januari 2019 vendor asal Amerika tersebut secara resmi meluncurkan iPhone XS Max sebagai bentuk penerus varian iPhone XS Series.

Ada beberapa kejutan yang mucul pada iPhone XS Max. Mulai dari fitur bawaan, spesifikasi yang makin canggih, hingga tampilan desain yang hadir dengan balutan body mewah dengan beberapa varian warna. Perbedaan pertama yang terlihat dari ponsel high flagship ini bila dibanding iPhone XS adalah pada ukuran layar, hadir dengan ukuran lebih besar yakni 6.5 inchi serta memiliki resolusi 1242 x 2688 pixels. Untuk desain sepertinya tak banyak perubahan karena dari segi tampilan hampir semuanya sama seperti konsep lama dengan mengutamakan visualisasi atraktif. Sementara untuk sektor dalaman atau dapur pacu iPhone kembali mengandalkan RAM 4 GB yang ditenagai chipset terbaru A12 Bionic Hexa Core.

Untuk sektor fotografi terdapat kamera selfie 7 MP dan dukungan dual kamera utama sebesar 12 MP. Satu hari selepas peluncuran kita sudah bisa memesannya dengan harga setara Rp 16 Jutaan untuk seri paling bawah, memang sedikit lebih mahal dibanding seri sebelumnya. Tetapi meningkatnya harga tersebut tak lepas dari beberapa upgrade pada beberapa komponennya. Semakin penasaran bukan melihat apa saja kecanggihan di dalamnya?? Mari simak hingga usai ulasan berikut.

Spesifikasi iPhone XS Max

Review Spesifikasi iPhone XS Max dan Harga Terbarunya

Desain

Panel layar Super AMOLED sebesar 6.5 inchi menjadi pembeda spefikasi iPhone XS Max. Dengan resolusi mencapai 1242 x 2688 tentu pabrikan telah mengoptimalkan kebutuhan konsumen akan ponsel modern yang memiliki tampilan visual lebih tajam. Masih mengandalkan konsep “Surgical Grade” menjadikannya nampak begitu mewah dan elegan berkat balutan bahan Stainless Steel. Dan semakin kokoh lagi karena pada bagian depan iPhone XS Max telah dihiasi material berbahan kaca. Sementara pada sisi bagian belakang telah mengadopsi pelindung Scratch Resistant Glas dan Oleophobic Coating yang membuat konsumen lebih nyaman dan merasa aman saat diharuskan menggunakan ponsel didaerah rawan terkena goresan debu, minyak, air atau jenis kotoran lain yang mungkin menempel.

Dapur Pacu

Chipset A12 milik iPhone XS Max merupakan satu terobosan terbaru dari seri A11, dimana kini kemampuannya ditingkatkan menjadi 15 lebih cepat saat membuka suatu program. Peningkatan tersebut masuk dalam satu prosessor 4-core GPU, 6-core CPU serta Neural Engine. Upgrade komponen juga terdapat pada pengolah grafis, Apple sendiri mengklaim bahwa dukungan GPU 4-core graphic miliknya memiliki nilai 50% lebih baik.

Belum lagi dukungan RAM sebesar 4 GB yang membuat Spesifikasi iPhone XS Max ini semakin gahar. Sudah kita ketahui bersama bahwa RAM iPhone tidak terserot oleh sistem operasi, sehingga ukuran tersebut murni hanya untuk kebutuhan aplikasi saja. Untuk meramaikan pasar uniknya XS Max hadir dengan tiga varian storage atau memory internal, yakni memiliki kapasitas mulai dari 64 GB, 256 GB hingga 512 GB. Meski kemampuan sektor penyimpanannya begitu memadai namun beberapa konsumen pasti masih ada yang kurang menyukai karna tak terdapatnya slot kartu SD seperti produk lain.

Kamera iPhone XS Max

Kamera iPhone XS Max

Demi menunjang aktivitas fotografi maupun videografi pengguna dual kamera utama sebesar 12 MP pun telah disematkan, dengan beberapa fitur pelengkap seperti berikut, kamera1: f/1.8, 28mm, 1.4µm, OIS, PDAF + 12 MP dan kamera2: f/2.4, 52mm, 1.0µm, OIS, PDAF, 2x optical zoom, Face ID. Sementara disisi depan terpasang kamera selfie 7 MP, sehingga memungkinkan sekali hasil bidikan nanti terlihat begitu berkualitas bak menggunakan kamera DSLR saja. Apple memang selalu meingkatkan kemampuan kameranya, salah satunya dengan menerapkan fitur dual-tone flash Qad LED serta Smart HDR. Kedua fitur pendukung itu memiliki kemampuaan untuk mengatur secara otomatis cahaya bidikan agar lebih seimbang.

Konektivitas

Pembahasan beralih pada sektor jaringan komunikasi, jenis sim card Hp iPhone XS Max adalah Single Nano Sim dan telah mendapat dukungan jaringan 4G Cat16 LTE (1024/150 Mbps). Tak cukup sampai disitu saja, untuk menunjang aktivitas komunikasi Apple pun telah membawainya dengan beberapa fitur pendukung seperti Wifi tipe 802.11 a/b/g/n/ac, dualband, Bluetooth, Hotspot dan Micro USB. Tak ketinggalan pula fitur pemetaan lokasi terbaru seperti QZSS, GALILEO, GLONASS, dan A-GPS. Dengan didukung fitur konektivitas begitu memadai tentu akan sangat meringankan pekerjaan kita.

Harga iPhone XS Max Terbaru

Baterai

Nampaknya sektor baterai juga menjadi kelebihan iPhone XS Max dibanding kompetitornya. Kemampuannya memang begitu handal berkat fitur Fast Charging yang mampu mengisi ulang daya hingga 50% hanya dalam kurun waktu 30 menit saja. Baterai berkapasitas 3174 mAh berjenis Li-Ion itu pun juga memiliki fitur unggulan yakni Wireless Charging, model inilah yang menjadi pencetus pengisian daya tanpa kabel alias via Bluetooth.

Untuk mengetahui lebih detail akan komponen yang ada silahkan simak bagan spesifikasi berikut:

Spesifikasi iPhone XS Max

PELUNCURAN
Status Rilis, Tersedia di Indonesia
JARINGAN KOMUNIKASI PADA SMARTPHONE
Teknologi
SIM
Koneksi
3G, HSPA, EVDO, 4G LTE
Single Sim ( Nano Sim )
4G, 3G, 2G, GPRS, Edge
DESAIN PRODUK
Dimensi
Berat
Material
Pilihan Warna
Body
157.5 x 77, Ketebalan 7.7 mm
208 gram
Stainless Steel + Glass
Space Gray, Silver dan Gold
Stainless Steel + Glass
LAYAR PONSEL
Jenis
Ukuran
Resolusi
Kerapatan Piksel
Super AMOLED, layar sentuh kapasitif 16 juta warna
6.5 inch
1242 x 2688 pixels
~458 ppi density
DAPUR PACU
Sistem Operasi
Chipset
CPU
GPU
RAM
iOS 12, upgradable to iOS 12.1
Apple A12 Bionic
Hexa-core (5GHz Vortex + 6.4GHz Tempest)
4-core Graphics
RAM 4 GB
PENYIMPANAN (MEMORY)
Internal
Ekspansi
64/256/512 GB
No, microSD: –
KAMERA
Resolusi
Lensa
LED Flash
Video
Fitur
Dual lensa: 7 MP (Selfie) + 12 MP
Wide: 1/2.55″, 1.4µm Tele: 1/3.4″, 1.0µm, OIS, PDAF, 2x optical zoom
Ada, dual-tone flash
720p @30fps
Quad-LED dual-tone flash, HDR (photo/panorama)
BATERAI
Jenis
Kapasitas
Pengisian Cepat
Non-removable
3174 mAh (Li-ion)
Ya, 50% in 30 min + Wireless Charging
KONEKTIVITAS
Wi-Fi
Bluetooth
USB
NFC
Penanda
802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, direct, hotspot
5.0, A2DP, LE
Micros Usb v.20 , Usb OTG
Ya
A-GPS, GLONASS, GALILEO, QZSS
FITUR LAINNYA
Fingerprint
Sensor
3.5mm jack
Loudspeaker
Pemutar Musik
Pemutar Video
Ya
Face ID, accelerometer, barometer, gyro, proximity dan compass

Ada
MP3/WAV/eAAC+/Flac
MP4/H.264

Harga Terbaru iPhone XS Max

Harga iPhone XS Max Terbaru

Selain memiliki varian warna yakni Space Gray, Silver dan Gold. iPhone XS Max pun dijual dengan beberapa pilihan harga dilihat berdasar dukungan memori internalnya. Lebih jelasnya silahkan simak bagan harga berikut yang dirilis berdasar survey dari toko online ternama.

Harga iPhone XS Max
4 GB RAM dengan 64 GB Storage
4 GB RAM dengan 256 GB Storage
4 GB RAM dengan 512 GB Storage…
Rp 16.900.000
Rp 17.900.000
Rp 19.700.000 => (Update Desember 2018 – Januari 2019)#Jangan lupa lihat: Daftar Harga Hp iPhone Terbaru !!

Itulah tadi informasi spesifikasi dan harga iPhone XS Max yang bisa anda jadikan sebagai referensi pembelian hp terbaru. Meski dukungan teknologi dan fiturnya tergolong paling canggih saat ini namun masih terdapat beberapa kekurang seperti tidak adanya slot memory dan masih single sim, karena untuk jenis dual sim memang hanya dipasarkan di negeri China. Jangan lupa kunjungi pula artikel menarik lainnya dibagian home website kami.



Untuk Melihat Harga / Spesifikasinya Klik Link Ini Spesifikasi dan Harga Apple iPhone XS Max Juli 2019
Spesifikasi dan Harga Apple iPhone XS Max Juli 2019 Harga iPhone XS Max – Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, diawal tahun 2019 ini pun banyak sekali vendor smartphone ternama kembali mengen... Spesifikasi dan Harga Apple iPhone XS Max Juli 2019

0 Response to "Spesifikasi dan Harga Apple iPhone XS Max Juli 2019"

Post a Comment